bagaimana pendapat kalian bila ada teman anti terhadap makanan haram
2.jelaskan manfaat makanan yang halal dan baik !
3.bagaimana sikapmu jika ada penjual makanan yang membahayakan kesehatan di kantin sekolah ?
Tiga pertanyaan pada soal ini adalah berkaitan dengan makanan dan minuman halal dan haram. Makanan dan minuman haram adalah semua jenis makanan dan minuman yang tidak diperbolehkan syariat untuk dikonsumsi. Adapun makanan dan minuman halal adalah semua jenis makanan dan minuman yang diperbolehkan syariat untuk dikonsumsi.
» Pembahasan
Berikut adalah masing-masing jawaban dari pertanyaan tersebut di soal:
- Pendapat saya apabila ada teman yang anti terhadap makanan haram adalah bahwa sikapnya sesuai dengan apa yang diajarkan dalam agama islam. Menjauhi makanan haram adalah kewajiban semua orang muslim. Apabila ada teman saya yang berlaku demikian maka saya pasti akan menilai dia sebagai sosok yang kaffah dalam menjalankan perintah dan larangan agama, mendukung sikapnya dan menjadikannya teladan.
- Ada banyak manfaat makanan yang halal dan baik, antara lain adalah mendatangkan pahala dan keberkahan hidup dari Allah SWT, baik bagi kesehatan tubuh, menjadikan hati bersih sehingga bisa menerima atau membedakan yang baik dan buruk dan lain sebagainya.
- Sikap saya apabila ada penjual makanan yang membahayakan kesehatan di kantin sekolah adalah tidak membeli makanan dan tersebut dan mendiskusikannya dengan pihak sekolah terkait bahaya makanan itu apabila dikonsumsi. Dengan demikian pihak sekolah bisa menyelidiki lebih lanjut kelayakan operasional dari penjual makanan tersebut, apabila memang tidak layak konsumsi maka seharusnya dilarang diperjual belikan.
» Pelajari Lebih Lanjut:
• • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • •
» Detil Jawaban
Kode : –
Kelas : SMP
Mapel : Pendidikan Agama Islam
Bab : –
Kata Kunci : Makanan, Haram, Halal, Anti, Tugas PAI